Pengarahan dan Coaching Clinic Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum Terkait penanganan perkara judi online
KEJARI KEPULAUAN SELAYAR, BENTENG – Kepala Seksi Tindak Pidana Umum bersama para Kepala Seksi dan Jaksa Kejaksaan Negeri Kepulauan Selayar mengikuti kegiatan pengarahan dan coaching clinic yang disampaikan oleh Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum (JAM PIDUM) terkait penanganan perkara judi online (Judol), Rabu (07/01/2026).
Kegiatan tersebut dilaksanakan secara daring dan diikuti oleh jajaran Kejaksaan di seluruh Indonesia sebagai bagian dari upaya peningkatan kapasitas dan penyamaan persepsi dalam penanganan perkara tindak pidana judi online yang semakin marak dan kompleks.
Dalam pengarahan dan coaching clinic tersebut, JAM PIDUM memberikan penekanan pada strategi penanganan perkara judi online yang profesional, terukur, dan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Selain itu, disampaikan pula arahan teknis terkait proses penuntutan, pembuktian, serta koordinasi dengan aparat penegak hukum lainnya.